Keanekaragaman Jenis Arthropoda di Gua Putri dan Gua Selabe Kawasan Karst Padang Bindu, OKU Sumatera Selatan

Mustafa Kamal, Indra Yustian, Sri Rahayu

Abstract


Penelitian tentang keanekaragaman jenis Arthropoda di Gua Putri dan Gua Selabe Kawasan Karst Desa Padang Bindu, Kecamatan Semidang Aji, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan telah dilakukan pada bulan Februari-Agustus 2008. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keanekaragaman jenis Arthropoda, yang ada di dalam Gua Putri dan Gua Selabe. Metode yang digunakan adalah koleksi langsung, perangkap sumuran (pitfall trap) dan perangkap cahaya (light trap). Hasil yang didapat menunjukkan bahwa terdapat perbedaan jumlah individu Arthropoda di Gua Selabe (_ = 835) (uji t, P = 0, 023896) dengan di Gua Putri (_ = 441). Nilai indeks keanekaragaman jenis Artrhropoda pada Gua Selabe (2,1143) lebih tinggi dibandingkan dengan Gua Putri (1,9669). Jenis-jenis Arthropoda yang ditemukan di Gua Putri sebanyak 12 jenis dan di Gua Selabe sebanyak 20 jenis. Jenis-jenis tersebut yaitu Araneidae sp. 1, Blattidae sp. 1, Blattidae sp. 2, Blattidae sp. 3, Blattidae sp. 4, Diestrammenna sp, Diptera sp. 1, Heteropoda sp, Hymenoptera sp. 1, Labiida sp, Lampyridae sp. 1, Nocticola sp, Parathelpusa tridentata, Potalinda sp, Rhaphidophora sp, Staphylinidae sp. 1, Stillocellus sp, Stygophrynus sp, Squtigerra sp, Tricoptera sp. 1.


Full Text:

PDF

References


Wahyuni, U., 2006, Kelimpahan Arthropoda tanah pada beberapa gua di kawasan karst Panggang, Gunung Kidul (Abstrak): Seminar Nasional I Biospeleologi dan Ekosistem Karst, http://cavernicoles.files.wordpress.com/2007/11/ seminar-program.pdf., Diakses tanggal 23 April 2008

Indriastuti, K., 2003, Potensi Wisata Budaya Situs Goa Putri, Kab. Ogan Komering Ulu, Prov. Sumatera Selatan, Balai Arkeologi Palembang, Artikel, http://arkeologipalembang.go.id., Diakses 18 Februari 2008.

Antoni, B., 2007, Pemkab Lahat Lepas Kikim Area, Sripo Lematang, Artikel, http://www.indomedia.com/ sripo/2007/05/31/3105H04.pdf., Diakses tanggal 02 Mei 2008

Krebs, J.C., 2001, Ecology: the Experimental analysis of distribution and abundance, 5 th-ed., Benjamin Cummingsian Imprint of Addison Wesley Longman, Inc., The University of British Columbia: xx + 695 hlm.

Krebs, Charles, 1989, Ecological Methodology, HarperCollins, New York, Article, http://en.wikipedia.org/wiki/Shannon index#strategy, diakses tanggal 08 Agustus 2009

Andre, 2009, Apa dan Bagaimana Mempelajari Analisa Vegetasi, Artikel, http://boymarpaung.wordpress.com/2009/04/20/apa-danbagaimana-mempelajari-analisa-vegetasi/, diakeses tanggal 08 Agustus 2009

Borror, D. J; Charles A. Triplehorn, dan F.J. Norman, 1992, Pengenalan Pelajaran Serangga, Diterjemahkan oleh Soetiyono Partosoedjono, Gadjah Mada University Press, Yogyakarta

Culver, D.C., L. Deharveng, A. Bedos, J.J. Lewis, M. Madden, J.R. Redden, B. Sket, P. Trontelj, and D. White, 2006, The mid-latitude biodiversity ridge in terrestrial cave fauna, Ecography, 29:120-128

Rahmadi, C., 2005, Sejenis Udang baru ditemukan di Cibinong, http://www.kompas.com/Sains & Teknologi.html, Diakses 18 April 2009

Fachrul, M., 2007, Metode Sampling Bioekologi, Bumi Aksara, Jakarta : vi +196 hal.

Rahmadi, C., 2007, Ekosistem karst dan Gua, http://cavernicoles.files.wordpress.com/2008/02/kh-karstgunung- kidul.pdf., Diakses tanggal 23 April 2008

Ko, R.K.T., 1983, Kehidupan Binatang di dalam Gua, Jurnal, 1-23 hlm.

Whriten, T., S.J. Damanik, J., Anwar, & Hisyam, 2000, The Ecology Of Indonesia Series Volume I : The Ecology Of Sumatra, Periplus Edition (HK) Ltd., Singapore, xxxi + 478 hlm.




DOI: https://doi.org/10.56064/jps.v14i1.124

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


   

  

 

 

Creative Commons License

Jurnal Penelitian Sains (JPS) Published by UP2M, Faculty of Mathematic and Natural Science Sriwijaya University is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

 

View My Stats