Kecepatan Gelombang Bunyi di Udara Sebagai Fungsi Temperatur
Yulinar Adnan
Abstract
Telah dilakukan pengukuran kecepatan gelombang bunyi di udara sebagai fungsi temperatur dalam laboratorium, dengan menggunakan sebuah tabung kaca. Pada ujung yang dibuat tetap, dipasang sebuah speaker dan pada ujung yang lain dibuat bebas, dipasang sebuah sensor bunyi. Tabung kaca ditempatkan dalam kotak kaca yang berfungsi sebagai kamar temperatur dengan sumber panas empat buah lampu 15 watt. Setiap sisi kotak dibuat lubang yang berfungsi sebagai pengatur temperatur di saat pengukuran. Dari hasil yang diperoleh, terlihat semakin tinggi temperatur semakin besar kecepatan gelombang bunyi di udara.