Keanekaragaman Jenis Tumbuhan Tingkat Pohon pada Habitat Terpengaruh Aktivitas Manusia di Taman Nasional Lore Lindu, Sulawesi Selatan

Indra Yustian

Abstract


Telah dilakukan penelitian untuk mempelajari keanekaragaman jenis tumbuhan tingkat pohon pada  hutan hujan pegunungan bagian bawah yang terpengaruh aktivitas manusia di Taman Nasional Lore Lindu, Sulawesi Tengah. Empat tipe habitat yang ditentukan berdasarkan adanya aktivitas manusia berupa penebangan dan perkebunan adalah (H1) hujan primer/hutan sekunder tua, (H2) hutan sekunder ± 30 tahun setelah di tebang, (H3) hutan sekunder dengan perkebunan kopi dan coklat skala kecil didalamnya, dan (H4) hutan sekunder dengan tebang pilih dan perkebunan di dalamnya. Analisa vegetasi dilakukan dengan metode Titik Perempatan, dengan titik pengambilan sampel ditentukan secara acak. Pengmbilan data dilakukan pada bulan Februari sampai Juni 2001. Hasil yang didapat menunjukkan bahwa pohon dengan nilai penting tinggi di tiap habitat, adalah Dysoxylum sp., Elmerillia sp., dan Palaquiun sp. A. Habitat Hq didominasi oleh Ficus Chrysolepis. Habitat H2 didominasi oleh Ermellia sp. dan Palaquiun sp. A. Tipe habitat H3 didominasi oleh Palaquium sp. A dan Pterospermum celebicum. Tipe habitat H4, didominasi oleh Cryptocarya infectoria dan Antidesma cumingii.


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.56064/jps.v0i12.391

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


   

  

 

 

Creative Commons License

Jurnal Penelitian Sains (JPS) Published by UP2M, Faculty of Mathematic and Natural Science Sriwijaya University is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

 

View My Stats