Laju Pertumbuhan Benih Ikan Kakap Putih (Lates Calcarifer) Dengan Pemberian Pakan Yang Berbeda

Suai Batul Aslamiah, Riris Aryawati, Wike Ayu Eka Putri

Abstract


Penggunaan pakan buatan sangat penting dalam budidaya Ikan Kakap Putih (Lates calcarifer). Pakan tersebut harus memenuhi nutrisi dan kebutuhan benih yang dipelihara agar pertumbuhan ikan kakap putih (Lates calcarifer) dapat berlangsung dengan baik. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui tingkat kelulusan hidup, laju pertumbuhan dan jenis pakan yang terbaik bagi pertumbuhan benih ikan kakap putih pada pemberian pakan yang berbeda. Penelitian ini dilaksanakan pada Tanggal 19 Januari – 20 Maret 2018 di Laboratorium Balai Besar Perikanan Budidaya Laut (BBPBL), Lampung. Metode yang digunakan dalam peneltitian ini adalah metode eksperimen pada skala laboratorium. Penelitian ini menggunakan 1 jenis pakan pabrik (Pellet Growper = A) sebagai pakan kontrol dan 2 jenis pakan formulasi mandiri (Pellet formulasi 1 = B dan 2 = C) sebagai pakan uji. Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 3 perlakuan dan 3 kali pengulangan. Hasil dari penelitian ini didapatkan bahwa laju pertumbuhan ketiga pakan secara berurutan dari rendah ke tinggi yaitu pakan B sebesar 3,015%, pakan A sebesar 3,130% dan pakan C sebesar 3,164%. Tingkat kelangsungan hidup dari yang terendah ke tertinggi yaitu pakan A dan B sebesar 93,33% dan pakan C sebesar 94,67%. Berdasarkan hasil uji ANOVA dari setiap perlakuan tidak memberikan pengaruh yang nyata terhadap laju pertumbuhan ikan

Full Text:

PDF

References


Affan JM. 2011. Seleksi Lokasi Pengembangan Budidaya dalam Keramba Jaring Apung (kJA) Berdasarkan Faktor Lingkungan dan Kualitas Air di Perairan Pantai Timur Kabupaten Bangka Tengah.Jurnal Sains Vol.17 No 3 Hall 99

Asikin Said. 2010. Budidaya Ikan Kakap. Jakarta: Penebar Swadaya

Andieawati S. 2010. Keanekaragaman Jenis Ikan Karang di Pulau Badi dan Pulau Kodingareng Lompo. [skripsi]. Makassar : Program Studi Manajemen Sumber Daya Perairan Jurusan Perikanan Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan Universitas Hasanuddin 19-20 hal

Anggraini dan Abdulgani.2013.Pengaruh Pemberian Pakan Alami dan Pakan Buatan Terhadap Pertumbuhan Ikan Betutu (Oxyeleotris marmorata) Pada Skala Laboratorium.Jurnal Sains.Vol.2 No 1

Boyd, C. E. And F. Lichtkoppler. 1982. Water Quality Management in Pond Fish Culture. Auburn University:Auburn.

Brotowijoyo M. D., Dj. Tribawono E. Mulbyantoro. 1995. Pengantar Lingkungan Perairan dan Budidaya Air. Penerbit Liberty:Yogyakarta

Dhahiyat Y, Sinuhaji D,Hamdani H. 2003. Struktur Komunitas Ikan Karang di Daerah Transplantasi Karang Pulau Pari, Kepulauan Seribu. FP UNPAD. Jurnal Ikhtiologi Indonesia,3 (2):87-93

Dikrurahman, Hermawan T, Purba S, Harwono A. 2014. Perbaikan Teknologi Produksi Massal Benih Ikan Kakap Putih (Lates calcarifer) Untuk Mendukung Industrial Budidaya Laut. BBPBL Batam. Jurnal Rekayasaan. (11) 83 – 87

Effendi. H. 2003. Telaah Kualitas Air bagi Pengelolaan Sumberdaya dan Lingkungan Perairan. Penerbit Kanisius, Yogyakarta

Girsang E.P, Melki, Isnaini. 2013.Penambahan Serbuk Buah Avicennia marina Terhadap Laju Pertumbuhan Ikan Kakap Putih (Lates calcarifer) Pada Skala Laboratorium. Jurnal Maspari, 5 (1) 44-49

Hanafiah KA.1991. Rancangan Percobaan Teori dan Aplikasi. Jakarta : Rajawali Pers

Hukom FD dan Syahilatua A. 1995. Distribusi dan Kelimpahan Relatif Ikan Hias Air Laut di Perairan Pulau Ambon Selaitbang. Balai penelitian dan Pengembangan Sumber Daya Laut Oseanologi. Ambon-LIPI.

Handayani Y. 2013. Kelangsungan Hidup Pertumbuhan Juvenil Ikan Kakap Putih (Lates Calcarifer) Dipelihara di Wadah Hijau, Wadah Gelap dan Transparan.[skripsi] . Bogor : Departemen Budidaya Laut dan Ilmu kelautan ITB.13-14 hal

Hutabarat, dan S. M. Evans. 2008. Pengantar Oceanografi. Universitas Indonesia Press, Jakarta.

Indarjo, Samijade, Suryono. 2000. Aplikasi Manajemen Pemberian Pakan dalam Upaya Peningkatan Benih Kakap Putih. Laporan hasil Penelitian.FPIK.UNDIP

Jaya B, Agustriani F, Isnaini. 2013. Laju Pertumbuhan Ikan Kakap putih dengan pemberian pakan yang berbeda. Jurnal Maspari, 3(1) 56-63.




DOI: https://doi.org/10.56064/jps.v21i3.540

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


   

  

 

 

Creative Commons License

Jurnal Penelitian Sains (JPS) Published by UP2M, Faculty of Mathematic and Natural Science Sriwijaya University is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

 

View My Stats