Analisis Model Regresi Pendapatan Asli Daerah Sektor Pajak di Kabupaten Lahat

Sugandi Yahdin, Erwin Erwin, Eka Srimulyati

Abstract


Persentase Pendapatan Asli Daerah (PAD) sektor pajak Kabupaten Lahat periode 2005-2007 adalah kurang lebih 20 %. Dalam penelitian ini jenis pajak yang digunakan adalah pajak penerangan jalan, pajak bahan galian golongan C dan pajak pendaftaran perusahaan. Hasil analisa dengan metode transformasi data memberikan model terbaik dengan nilai sisaan sebesar 3.9166162 X 1015 dan R2 = 99.96 % yang artinya bahwa persamaan regresi tersebut dapat menjelaskan 99.96 % dari keragaman total dalam data. Dari model regredi terbaik diketahui besarnya kontribusi pajak penerangan jalan terhadap PAD adalah 1.145519, besarnya kontribusi pajak bahan galian C terhadap PAD sebesar 1,027413 dan besarnya kontribusi pajak pendaftaran perusahaan terhadap PAD adalah 1.242470.


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.56064/jps.v11i2.424

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


   

  

 

 

Creative Commons License

Jurnal Penelitian Sains (JPS) Published by UP2M, Faculty of Mathematic and Natural Science Sriwijaya University is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

 

View My Stats